Cara menggunakan Google Map Offline di Android ( tanpa internet )



awi

             


         Pernahkah tersesat di desa terpencil atau di kota yang belum pernah sobat kunjungi?

Tenang saja, jangan bingung.

Ada google maps yang bisa membantu sobat menemukan jalan untuk kembali ke rumah.

Kalau menurut saya, Google Maps adalah aplikasi terkeren yang pernah di buat oleh google. Coba lihat, jaman dulu sebelum google membuat maps kita harus bawa-bawa kertas peta kalau mau pergi ke daerah yang belum pernah kita kunjungi.

Sekarang tinggal bawa smartphone, beres. Kemana-mana gak perlu takut tersesat karena sudah ada aplikasi penunjuk jalan yang keren abis seperti google maps.

Pada awalnya, Google Maps hanya bisa digunakan secara online tapi belum lama ini google menambahkan fitur baru yang bisa membuat sobat menggunakan google maps secara offline.

Ya, Sobat tidak salah baca.

Sekarang sobat bisa menggunakan google maps meskipun tanpa koneksi internet.Fitur ini sangat menguntungkan untuk sobat yang suka jalan-jalan di daerah pegunungan atau daerah yang memang masih susah koneksi internet.

Cara Menggunakan Google Maps Offline di Android 


Untuk menggunakan Google Maps secara offline , sobat harus download terlebih dahulu area peta yang ingin sobat gunakan secara offline.

Begini panduan lengkapnya, cekidot :


Saya yakin smartphone sobat pasti sudah terinstal google maps, tapi pertanyaanya apakah google maps tersebut sudah di update ke versi terbaru?

Kalau belum, update dulu di playstore. Karena google maps versi lama belum ada fitur offline nya.

Buka google maps di android sobat.

Klik menu yang ada di sebelah kiri atas, lalu pilih area offline.


Selanjutnya klik tanda plus yang ada di kanan bawah. Akan muncul peringatan untuk mengunduh area tersebut lewat WI-FI. Jika sobat ingin mendownload peta tersebut menggunakan data ponsel tinggal klik "UNDUH SEKARANG" . 






Nah, disini sobat bisa memilih area yang sobat suka, atau bisa juga download area yang biasa sobat kunjungi.

Jika sudah memilih area, klik "UNDUH" yang ada di sebelah kanan bawah lalu beri nama area offline tersebut dan klik "SIMPAN".



Note : Sebaiknya gunakan wifi untuk mengunduh peta karena data peta yang akan di unduh bisa mencapai ratusan MB, tergantung seberapa besar area peta yang akan di download.


Tunggu hingga proses download selesai dan sobat sudah bisa menggunakan maps yang di download tadi secara offline.

Ingat ya ... Hanya area maps yang sudah di download saja yang bisa di gunakan secara offline, kalau yang belum di download tidak bisa.

Untuk masalah fungsi, Google Maps Offline memiliki fungsi yang sama dengan maps yang digunakan saat terhubung ke internet.

Tapi ada beberapa hal yang tidak akan sobat dapatkan ketika menggunakan google maps secara offline seperti, info lalu lintas, jalur alternatif dan juga area transit publik.

Ada satu hal lagi yang harus sobat ketahui, area maps yang sudah di download tadi akan dihapus secara otomatis setelah 30 hari.

Saya tidak tahu apa alasanya.

Mungkin google ingin sobat mendapatkan arah navigasi yang lebih akurat karena tidak selamanya area yang sobat download tadi keadaanya akan seperti itu, siapa tahu besok di bangun jalan alternatif. Kan gak tersimpan di peta yang sudah lama tadi.

Nah, mungkin karena alasan tersebut google menghapus area offline secara otomatis setelah 30 hari.

Apakah sobat sudah mengetahui cara menggunakan google maps offline sebelumnya?

Kasih tahu ya ... di kotak komentar.

Belum ada Komentar untuk "Cara menggunakan Google Map Offline di Android ( tanpa internet )"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel